Tweak Firefox : Cara membuat firefox menjadi cepat dan ringan

Apakah firefox anda berjalan dengan lambat? atau mungkin karena koneksi internet anda yang bermasalah?
pada artikel kali ini akan coba kita ulas tentang cara tweaking firefox agar bekerja lebih optimal. tentu saja ini diluar dari pada masalah koneksi internet anda.
dibawah ini ada beberapa cara tweaking firefox yang patut anda coba, mari kita simak.

Pertama, pergi ke about:config.
dengan cara mengetik-kan di url bar anda about:config (lihat gambar)
kemudian jika ada peringatan, tekan saja enter atau I'll be careful, im promise.

kemudian akan muncul halaman setingan pada about:config, kita gunakan fitur search untuk mencari settingan tertentu. dan disinilah settingan penting yang harus anda rubah. mari kita ulas:

HTTP adalah protokol yang paling sering digunakan oleh beberapa halama web. permintaan akan dikirim sebelum memuat di browser anda, dan ini dikenal sebagai pipelining. pipelining dapat mengurangi beban jaringan dan waktu loading. tapi tidak semua server mendukung fitur tersebut, untuk fitur yang mendukungnya, fitur ini dapat mempercepat waktu loading.
selanjutnya mari kita ke tkp about:config
ketik satu per satu perintah ini di kotak search :
network.http.pipelining
network.http.pipelining.ssl
network.http.proxy.pipelining
dan ubah nilai value diatas menjadi true
network.http.pipeling.maxrequests ubah menjadi 8
network.http.max-connections ubah menjadi 45
network.http.max-connections-per-server ubah menjadi 30
setelah itu ubah setting perintah untuk mengurangi RAM firefox dalam menggunakan cache:
ketik di kotak search :
browser.sessionhistory.max_total_viewer dan ubah menjadi 0
dan setting juga untuk mengurangi penggunaan RAM 10MB saat firefox di minimalkan:
klik kanan pada halaman, pilih NEW - Boolean
masukan config.trim_on_minimize lalu pilih value nya true
atur juga setting tambahan opsionalnya: klik kanan, dan pilih NEW - Boolean atau Integer.
(boolean untuk value: false/true dan Integar untuk value: angka)
network.dns.disableIPv6 pilih value false
Content.notify.backoffcount set menjadi 5
Plugin.expose_full_path pilih value true
Ui.submenuDelay set menjadi 0
selesai, kemudian RESTART FIREFOX

demikian ulasan tentang beberapa cara untuk mempercepat kinerja browser firefox melalui tweaking firefox, jika ada pengaturan yang tidak sesuai dengan keinginan anda silahkan setel ulang firefox untuk mengembalikan ke settingan awal.


Blog, Updated at: 06:30:00